Bukittinggi, 16 Maret 2025 – Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi turut serta dalam kegiatan Indonesia Khatam Quran 2025, yang diselenggarakan di Student Center kampus. Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional yang digagas oleh Kementerian Agama Republik Indonesia dalam rangka memperingati Hari Nuzulul Quran sekaligus mencetak rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).
Indonesia Khatam Quran 2025 dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dengan melibatkan ribuan peserta dari berbagai perguruan tinggi Islam, pesantren, dan lembaga keagamaan. FUAD UIN Sjech M. Djamil Diambek Bukittinggi berkontribusi aktif dalam kegiatan ini dengan melibatkan dosen, mahasiswa, serta tenaga kependidikan dalam rangkaian khataman Al-Quran yang penuh khidmat.
Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, Prof Dr. Syafwan Rozi, M. Ag, dalam wawancaranya menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar pemecahan rekor, tetapi juga momentum untuk meneguhkan kecintaan terhadap Al-Quran dan memperkuat spiritualitas akademik di lingkungan kampus.
“Kami sangat bangga bisa menjadi bagian dari kegiatan monumental ini. Semoga semangat membaca, memahami, dan mengamalkan Al-Quran semakin mengakar dalam kehidupan civitas akademika dan masyarakat luas,” ujar beliau.
Acara yang berlangsung sejak pagi ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran secara berjamaah, diikuti dengan doa bersama, serta refleksi makna Nuzulul Quran. Partisipasi aktif dari mahasiswa FUAD menjadi bukti nyata semangat generasi muda dalam menjaga tradisi keislaman dan kecintaan terhadap Al-Quran.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan nilai-nilai Al-Quran semakin melekat dalam kehidupan akademik dan sosial, serta mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat luas (YA-Admin)