Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Bukittinggi adakan Yudisium Sarjana terhadap calon wisudawan/wisudawati pada Selasa, 25 Agustus 2021 yang akan akan diwisuda pada hari Kamis, 26 Agustus 2021 oleh Rektor IAIN Bukittinggi.
Di awal acara Yudisium, Dekan Fakultas Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Bukittinggi Dr. H. Nunu Burhanuddin, c., M.Ag menucapkan selamat kepada calon wisudawan-wisudawati yang sudah berhasil menyelesaikan studinya di prodi masing-masing. Tak lupa, Dekan juga mengapresiasi pengorbanan para orang tua yang sudah memberikan dukungan kepada semua wisudawan-wisudawati sehingga mendapatkan gelar sarjana ini
Yudisium Sarjana ini diikuti oleh 70 orang calon wisudawan dari 7 program studi yang ada di Fakultas Syari’ah. 10 orang dari Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, 16 orang dari Aqidah Filsafat Islam (AFI), 17 orang dari Prodi Ilmu Hadis (ILHA), 17 orang dari Prodi Sosiologi Agama (SA), 4 orang dari Prodi Sejarah Peradaban Islam (SPI) dan 4 orang dari Prodi S2 Aqidah Filsafat Islam (AFI). Pembacaan SK Dekan Fakultas Syar’ah tentang Lulusan dibacakan oleh Kasubag Akama Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Bukittinggi, diikuti dengan pembacaan nama-nama lulusan dari setiap prodi oleh masing-masing ketua prodi.